Kurikulum yang berlaku di Madrasah Ibtidaiyah adalah Kurikulum yang telah ditetapkan oleh pemerintah yang telah dikembangkan dan diperkaya dengan Kurikulum pesantren khususnya bidang keagamaan. Disamping kegiatan-kegiatan kurikuler, kegiatan ekstrakurikuler juga dikembangkan seperti keterampilan kepramukaan, latihan pidato, pengajian kitab-kitab dasar, kursus bahasa arab dan UKS. Kegiatan-kegiatan tersebut dilaksanakan secara aktif dengan mujahadah yang tinggi oleh siswa-siswi di bawah bimbingan tenaga pendidik alhamdulillah mujahadah dan keikhlasan yang tinggi dalam pengabdian telah menghasilkan prestasi yang baik diberbagai bidang, seperti juara I UKS tingkat Lombok Barat dan juara II tingkat propinsi dan bidang kegiatan lainnya dan Al Hamdulillah pada tahun 1997 Madrasah Ibtidaiyah telah mendapat status disamakan.
SMK Plus
Berdiri tanggal 3 Oktober 1979, status disamakan.
Visi dan Misi
Visi
LULUSAN YANG BERTAKWA KEPADA ALLAH SWT DENGAN KECAKAPAN HIDUP YANG HANDAL DAN MEMILIKI WAWASAN KE DEPAN.
Misi
- Melaksanakan pembinaan siswa yang menghasilkan lulusan beriman dan bertakwa (IMTAK), memiliki kecakapan personal, sosial, akademis dan kejuruan serta menjiwai norma-norma budaya.
- Melaksanakan pembelajaran yang menghasilkan lulusan siap pakai di dunia kerja dengan etos kerja yang tinggi, memiliki jiwa wirausaha yang tangguh, produktif dan profesional, serta mampu mengikuti perkem-bangan ilmu pengetahuan dan teknologi (IPTEK).
- Menciptakan lingkungan sekolah yang kondusif untuk keberhasilan pembinaan siswa dan pembelajaran.
- Melaksanakan manajemen sekolah yang transparan, demokratis, partisipatif dan akuntabilitas serta berorientasi pada pembinaan karir.
- Ikut berpartisipasi dalam pemberdayaan masyarakat.












